Postingan

Menampilkan postingan dari Juli, 2019

Proposal dan Logo Resmi HUT RI Ke-74

Gambar
                Mengingat  hari kemerdekaan Republik Indonesia yang ke 74 akan jatuh pada tanggal 17 Agustus 2019, maka sudah sewajibnya kita sebagai bangsa Indonesia untuk mengenang jasa-jasa pahlawan kita dalam memperjuangkan kemerdekaan Republik Indonesia. Hari kemerdekaan merupakan tonggak sejarah perjuangan bangsa yang harus kita pertahankan.          Sebagai Karang Taruna sekaligus generasi penerus bangsa tentunya harus merayakan hari kemerdekaan ini dengan melakukan hal-hal yang positif yang dapat menumbuhkan rasa syukur dan mengenang jasa -jasa pahlawan serta wawasan kebangsaan. Dengan demikian, para masyarakat di tuntut untuk mengisi hari kemerdekaan ini dengan sebaik-baiknya.             Kami selaku panitia akan mengadakan Peringatan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan  Republik Indonesia yang ke 74.           SUSUNAN KEPANITIAAN                                       Pembina                    : H. Firdaus Muchtar                                     Bapak Kol

Kelas Pelatihan Desain Grafis 2019

Gambar
Tujuan diadakannya Pelatihan Desain Grafis ini adalah guna meningkatkan sumber daya anggota Karang Taruna di RW 03  Pondok Ranggon Khususnya dan masyarakat luas umumnya dalam hal desain grafis. Pelatihan desain grafis ini di mentori oleh H. Firdaus Muchtar. Kegiatan tersebut dimulai pada awal bulan Maret hingga April 2019 yang dikuti dari kalangan umum yang tidak hanya berasal dari RW 03. 

Proposal PORSENI Karang Taruna

Gambar
Melalui berbagai kegiatan positif seperti pergelaran pekan olahraga dan seni (PORSENI) ini, diharapkan masyarakat dapat menyalurkan potensi, bakat,    minat, serta menumbuhkembangkan daya kreasi dan inovasi sehingga mereka memiliki kompetensi yang unggul dalam bidang olahraga dan seni. Link baca dan download:  Google drive

Dasar Dasar Fotografi

Gambar
Ebook dasar dasar fotografi Dalam penciptaan karya fotografi untuk mencapai sebuah karya fotografi yang bagus selain perlu menekankan pada permainan komposisi dan teknis pemotretan seperti pemilihan objek, penggunaan pencahayaan yang tepat, penggunaan format gambar dengan tepat, pengolahan sudut pandang dan pemahaman dasar-dasar fotografi. Teknik-teknik yang digunakan tentunya melalui berbagai pertimbangan teknis pemotretan yang lebih berorientasi pada kemudahan praktis agar karya yang dihasilkan sesuai dengan konsep. Link baca dan download:  Google drive

Belajar Fotografi Pemula

Gambar
Ebook Belajar Fotografi Pemula Ebook berhalaman 72 ini berisi dasar-dasar fotografi untuk pemula, yang berisi diantaranya : Segitiga emas fotografi mengenal kamera DSLR Tips dan trik menggunakan kamera DSLR cara mengambil gambar di berbagai keadaan, benda bergerak, di Indor, outdor, malam hari dll dan lain-lain masih banyak lag i    Link baca dan download:   Google drive

Ayat Ayat Cinta 2

Gambar
Ebook Ayat Ayat Cinta 2 Fahri, yang kini tinggal di Edinburgh dan bahkan menjadi dosen di University of Edinburgh, terpaksa menjalani kehidupan sehari-harinya sendirian. Bersama dengan Paman Hulusi, asisten rumah tangganya yang berdarah Turki, ia emenruskan kehidupannya tanpa Aisha. Terkadang Fahri masih saja menangis saat mengingat kenangan-kenangannya bersama Aisha.Kenyataanbahwa istri yang sangat dicintainya itu kini menghilang entah ke mana, membuatnya nelangsa dan hampir putus asa. Maka ia menghabiskan hari-harinya dengan menenggelamkan diri dalam kesibukan pekerjaan, penelitian, mengajar, dan bisnis yang dulu dikelola berdua bersama Aisha. Aisha menghilang dalam sebuah perjalanan ke Palestina bersama teman wanitanya saat ingin membuat cerita dan reportase tentang kehidupan di sana. Teman Aisha ditemukan dalam keadaan sudah kehilangan nyawa dan kondisi tubuh yang mengenaskan dan sangat mungkin kondisi Aisha juga sama meski tubuhnya belum ditemukan saat ini. Sudah lebih dar

Pudarnya Pesona Cleopatra

Gambar
Ebook Pudarnya Pesona Cleopatra  Pudarnya pesona Cleopatra merupakan salah satu novel karya Habiburrahman El Shirazy yang menceritakan tentang polemik berkeluarga yang memperhatikan dari segi status sosial. Novel ini bercerita tentang seorang pemuda Jawa lulusan perguruan tinggi Mesir yang sangat mengagumi sosok Cleopatra. Keinginannya untuk menikah dengan Cleopatra pun sirna lantaran sang Ibu menjodohkannya dengan Raihana, seorang gadis asal Solo. Setelah menikah dengan Raihana, tokoh Aku ini tak kunjung memiliki rasa cinta terhadap Raihana meskipun Raihana selalu mengerjakan apa yang seharusnya dilakukan seorang istri. Link baca online dan download: Google drive

Tenggelamnya Kapal van der Wijck

Gambar
Ebook Tenggelamnya Kapal van der Wijck  Tenggelamnya Kapal van der Wijck mengisahkan cinta tak sampai yang dihalangi oleh adat Minangkabau yang terkenal kukuh. Dalam novel itu diceritakan bahwa Zainuddin, seorang anak yang lahir dari perkawinan campuran Minang dan Makasar, tidak berhasil mempersunting gadis idamannya, Hayati, karena ninik-mamaknya tidak setuju dan menganggap Zainuddin sebagai manusia yang tidak jelas asal-usulnya. Zainuddin kemudian menjadi pengarang. Dalam suatu kecelakaan gadis kecintaannya meninggal dalam kapal yang ditumpanginya. Dari inti cerita itu dapat dikatakan bahwa novel Hamka ini mengetengahkan masalah adat yang mengatur jodoh seseorang. Link baca online dan download:  Google drive

Ensiklopedia Pahlawan Nasional

Gambar
Ebook  Ensiklopedia Pahlawan  Nasional  Ensiklopedia Pahlawan Indonesia ini memuat 156 biografi  pahlawan yang masuk dalam kategori pahlawan kemerdekaan nasional, pahlawan proklamator, pahlawan kebangkitan nasional/ pahlawan nasional, dan pahlawan revolusi. Jumlah 156 tokoh ini sesuai dengan daftar pahlawan nasional Republik Indonesia yang dikeluarkan Kementerian Sosial Republik Indonesia per Januari 2012 sebanyak 147 nama ditambah dengan 9 nama  baru pahlawan yang ditetapkan pemerintah melalui keputusan presiden periode 2010 hingga 2011, termasuk juga gelar pahlawan nasional periode 2012 yang diberikan pada dua tokoh lama, Soekarno dan Mohammad Hatta, yang sebelumnya telah menyandang gelar pahlawan proklamator. Link baca online dan download:  Google drive

Speed Reading For Beginners

Gambar
Ebook Speed Reading For Beginners Muhammad Noer Membaca sudah menjadi kebutuhan kita di zaman informasi seperti saat ini. Berbagai informasi tersedia banyak dan mudah ditemukan, mulai dari media cetak seperti buku, koran, majalah, hingga media elektronik seperti internet, ebook, website, blog, ensiklopedia online, dan berbagai bentuk lainnya. Tidak semua informasi tersebut kita butuhkan dan hanya informasi yang kita butuhkan saja yang kita serap. Kemampuan menyerap dan menguasai informasi secara cepat dan efektif menjadi kunci sukses di zaman informasi ini. Link baca onlie dan download:  Google drive

Kitab Anti Bodoh

Gambar
Ebook Kitab Anti Bodoh  Setelah membaca buku ini, Anda akan menjumpai banyak kekeliruan berpikir dalam sehari-hari yang mungkin tak Anda sadari sebelumnya, termasuk barangkali kekeliruan pada diri Anda sendiri. Fokus buku ini adalah cacat logika—kekeliruan dalam proses berpikir dan menalar. Dengan cara menyenangkan, buku ini memberikan kursus singkat cara berpikir benar dan berargumentasi yang berhasil-guna. Memandu Anda melihat sesuatu sebagaimana keadaan sebenarnya, bukan sebagaimana Anda kira. Anda akan dapat mengartikulasikan kekeliruan berpikir yang mungkin pernah Anda temukan atau Anda lakukan namun tak bisa Anda artikulasikan sebelumnya: istilah kekeliruan berpikir tersebut, contoh-contohnya, letak kekeliruannya, penjelasan kekeliruannya, dan kiat menghindari kekeliruan tersebut. Melalui karya mencerahkan ini, Anda akan mampu melakukan perbaikan signifikan dalam cara Anda mempertimbangkan dan menentukan keputusan atau pernyataan. Begitu mulai membacan

Bumi Manusia

Gambar
Buku Bumi Manusia format PDF "Kau terpelajar, cobalah bersetia pada kata hati"  merupakan pesan Pramoedya dalam bukunya yang berjudul Bumi Manusia. Kaum terpelajar pada masa ini diharapkan mampu membawa perubahan yang lebih baik dengan bersetia mendengarkan kata hati. Kondisi Indonesia yang sedang memanas belakangan ini setidaknya membuat kita berpikir ulang untuk kembali mendengar kata hati. Link baca online dan download:  Google drive

9 Keajaiban Rezeki

Gambar
Judul     : 9 Keajaiban Rezeki  Penulis   : Dr. M. Mufti Mubarok, M.Si Penerbit : Graha Media ISBN       : 9786021873755 "Barang siapa ingin mudah mendapat rezeki, maka ia harus tahu pintunya". Pepatah ini sangat relevan di tengah masyarakat kita yang kini rata-rata terpuruk, nyaris bangkrut, dan tertutup pintu rezekinya. Buku ini berisi 9 pintu rezeki, yang antara lain,* memaparkan 9 dari 10 rezeki adalah bedagang. Setiap pintu bisa Anda masuki untuk menjemput rezeki yang telah menanti. Sangat mudah diaplikasikan, sebab buku ini sangat praktis dan gampang dicerna oleh siapa saja, baik pebisnis, akademisi, .pelajar, dan masyarakat umum. KENAPA LAYAK DIBACA - Penulis adalah praktisi bisnis, pengusaha, dosen, pembicara dan konsultan. - Enakdibaca, gampang dipahami dan dipraktikkan - Praktis dan telah mengalami cetak ulang - Penuh inovasi kreatif - Sangat inspiratif SIAPA YANG LAYAK BACA - Pembaca yang ingin gampang menenemukan pintu rizki - Kalangan umu

Cinta Brontosaurus

Gambar
Judul Buku : Cinta Brontosaurus Pengarang : Raditya Dika Genre : Komedi, Percintaan Penerbit : Gagas Media Tahun Terbit : 2006 Tebal Buku : 160 Halaman ISBN : 979-780-059-8 Kelebihan dari novel ini adalah dari cara penyampaian cerita yang menarik. Yaitu dengan menggunakan istilah sehari-hari sehingga mudah dimengerti oleh para pembaca. Dan menyampaikan cerita yang aslinya tragis menjadi “konyol” yang bisa membuat kita tertawa dan tersenyum ketika membaca novel ini. Selain dari cara penyampaiannya kelebihan dari novel ini ialah isi ceritanya yang menarik, lucu, dan menghibur.

The Power of Believe

Gambar
Judul Buku : The Power of Believe Penulis : Qulkhairan Peberbit : Diva Press Cetakan : I, April 2016 Tebal : 236 Halaman ISBN : 978-602-279-202 Setiap hasil selalu berbanding lurus dengan proses, dan setiap proses takkan pernah menghianati hasil. Demikianlah istilah tersebut berkumandang di masing-masing benak kita acapkali punya keinginan. Namun kebanyakan dari kita hanya menjadikan istilah itu sebagai hiasan semu belaka, kadang pula dijadikan pelipur lara tatkala berduka karena kegagalan, dan menyebabkan kita menyerah begitu saja sehingga enggan untuk mencobanya lagi. Dan tidak meyakini bahwa sebenarnya kegagalan itu hanyalah ujian semata sebagai pintu menuju gerbang keberhasilan yang sesungguhnya (halaman 8)

Ayat Ayat Cinta

Gambar
Penulis : Habiburrahman El Shirazy Penerbit : Republika ISBN : 9789793604022 Bahasa : Indonesia Halaman : 420 Dimensi : 130 x 200 mm Novel ini tidak saja menceritakan kehidupan percintaan seperti novel-novel tentang cinta yang lain, tapi novel ini mengenalkan bagaimana percintaan menurut islam yang sebanar-benarnya. Novel ini memang sangat bagus isi ceritanya, tidak hanya menggambarkan kehidupan seseorang yang sangat sederhana, tetapi juga mengajarkan kepada kita betapa pentingnya hidup di jalan Allah, hidup hanya benar-benar untuk Allah S.W.T. Seperti yang sudah saya katakan tadi sebelumnya. Mengajarkan kita betapa susahnya perjuangan seorang mencari ilmu di negeri orang.